Contoh Soal Cerita Volume Tabung dan Pembahasannya
Thursday, January 24, 2019
Edit
Contoh Soal Cerita Volume Tabung dan Pembahasannya - Di dalam pembahasan sebelumnya, Cara Menghitung Rumus Volume Tabung (Silinder). Untuk memperdalam pemahaman kalian mengenai materi tersebut di sini akan diberikan lagi beberapa contoh soal mengenai volume tabung dalam bentuk cerita-cerita sederhana. Tak lupa kami juga memberikan pembahasan mengenai bagaimana cara menyelesaikan soal-soal tersebut. Yuk kita simak langsung contoh soalnya di bawah ini:
Contoh Soal Cerita Volume Tabung dan Pembahasannya
Contoh Soal 1:
Sebuah tabung memiliki jari-jari berukuran 10 cm. Jika tingginya 21 cm, tentukanlah volume tabung tersebut!
Penyelesaian:
Diketahui : Jari-jari (r) = 10 cm
Tinggi (t ) = 21 cm
Ditanya : Volume tabung (v)
Jawab :
Jadi volume tabung tersebut adalah 6600 cm3
Contoh Soal 2:
Andi memiliki tangki minyak berbentuk tabung dengan tinggi 2 meter. Jika diisi minyak hingga penuh, tangki tersebut dapat menampung 2260,8 liter minyak. Berapa volume tangki minyak milik Andi ?
Penyelesaian:
Diketahui : Volume (v) = 2260,8 liter =2.260.800 cm3
Tinggi (t ) = 2 m = 200 cm
Ditanya : jari-jari (r)
Jawab :
Jadi jari-jari tangki tersebut adalah 60cm.
Contoh Soal 3:
Sebatang pipa berbentuk tabung memiliki panjang 14 meter dan berjari-jari 3 cm. Berapa liter volume pipa tersebut?
Penyelesaian:
Diketahui : jari-jari (r) = 3 cm
Tinggi (t ) = 14 m = 1400 cm
Ditanya : Volume tabung (v)
Jawab :
Jadi volume pipa tersebut adalah 39,6 liter
Contoh Soal 4:
Sebuah drum berbentuk tabung memiliki volume 88.704 cm3 . Jika tingginya 36 cm, tentuknlah ukuran jari-jari tabung tersebut!
Penyelesaian:
Diketahui : volume (v) = 88.704 cm3
Tinggi (t ) = 36 cm
Ditanya : jari-jari (r)
Jawab :
Jadi jari-jari tangki tersebut adalah 28 cm.
Contoh Soal 5:
Sebanyak 165 liter bensin ditungkan ke dalam drum berbentuk tabung dengan jari-jari 30 cm. Berapakah ketinggian bensin dalam drum tersebut?
Penyelesaian:
Diketahui : volume (v) = 165 liter = 165.000 cm3
Jari-jari (r ) = 30 cm
Ditanya : tinggi (t)
Jawab :
Jadi ketinggian bensin dalam drum adalah 58,38 cm3
Itulah beberapa Contoh Soal Cerita Volume Tabung dan Pembahasannya yang dapat kalian pelajari untuk memahami bagaimana langkah-langkah yang harus dilakukan ketika menjumpai soal-soal serupa. Semoga bisa membantu kalian untuk lebih mengerti materi seputar volume tabung.