Materi Soal dan Pembahasan Biologi Kelas XI Semester 2
Friday, August 25, 2017
Edit
Pada pelajaran Biologi Kelas XI ini, terdapat pembahasan materi
Biologi yang lebih kompleks lagi, karena pelajaran Biologi kelas XI
difokuskan pada bab-bab mengenai kedokteran. Mulai dari cara kerja sel,
jaringan sampai dengan bab-bab yang membahas sistem tubuh.
Kumpulan soal dan Pembahasan SD SMp SMA |
Ringkasan Materi Biologi SMA Kelas XI Semester 2
- Asfiksi adalah gangguan dalam pengangkutan oksigen (O2) ke jaringan tubuh yang disebabkan oleh adanya gangguan pada fungsi paru-paru, pembuluh darah, atau jaringan tubuh. Salah satu penyebab asfiksi adalah alveolus yang terisi air pada orang tenggelam. Sehingga jawaban yang tepat adalah (A) Alveolus kemasukan air.
- Molekul MHC kelas II dikenali oleh sel T helper (sel T pembantu) hanya ditemukan pada jenis sel tertentu, terutama sel-sel yang menelan antigen asing. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Molekul MHC kelas II ke sel T helper.
- Hati merupakan salah satu sistem ekskresi pada manusia. Hati mengekskresikan empedu dan urea. Empedu merupakan hasil perombakan sel darah merah yang salah satu prosesnya mengalami tahap bilirubin. Sehingga jawaban yang tepat adalah (D) Bilirubin.
- Trakea atau tenggorokan adalah sebuah tabung yang panjangnya sekitar 5 inci yang terbuat dari tulang rawan hialin berbentuk C dan dilapisi dengan epitel bersilia. Fungsi silia pada trakea adalah untuk menangkap debu/kotoran yang masuk dan mendorongnya keluar dari saluran pernapasan. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Menangkap kotoran yang masuk.
- Sel-sel saraf juga disebut neuron. Neurit adalah nama lain dari akson. Tidak ada istilah neurosit. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Neuron.
- Pengertian ekskresi secara keseluruhan adalah sistem yang mengatur pengeluaran produk-produk buangan metabolisme dari tubuh. Pilihan B dan D merupakan pengertian proses ekskresi di salah satu organ ekskresi saja. Sedangkan pilihan C dan E merupakan pengertian defekasi. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Pengeluaran produk-produk buangan metabolisme dari tubuh.
- Prostatis disebabkan oleh bakteri. Uretritis disebabkan oleh Chlamydia trachomatis, Ureplasma urealyticum, atau virus herpes. Epididimitis disebabkan oleh E. coli dan chlamydia. Orkitis disebabkan oleh virus parotitis. Hipogonadisme disebabkan oleh gangguan hormon. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Uretritis.
- Yang termasuk sistem saraf sadar berdasarkan soal adalah saraf kranial, saraf sumsum tulang belakang, saraf spinal, sumsum lanjutan, dan otak kecil. Sistem saraf simpatis termasuk ke dalam sistem saraf tidak sadar. Sehingga jawaban yang tepat adalah (D) Sistem saraf simpatis.
- Kantung udara berfungsi sebagai alat bantu pernapasan sewaktu burung terbang. Saat terbang, burung tidak dapat menarik napas dari udara luar sehingga harus menggunakan cadangan udara di kantung udara. Jadi, jawaban yang tepat adalah (D) Alat bantu bernapas.
- Ovulasi adalah peristiwa pelepasan oosit sekunder (telur) dari folikel di Graaf yang dirangsang oleh hormon LH. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Ovulasi.
- Sistem ekskresi pada manusia dan vertebrata terdiri dari paru-paru, kulit, ginjal, dan hati. Jantung tidak termasuk sistem ekskresi, melainkan termasuk sistem peredaran darah pada manusia. Sehingga jawaban yang tepat adalah (E) Jantung.
- Gagal ginjal adalah penyakit dimana ginjal gagal menjalankan fungsinya sebagaimana mestinya. Penyebab gagal ginjal seringkali merupakan dampak dari penyakit lain seperti tekanan darah tinggi, diabetes melitus, terdapat sumbatan, dll. Saluran kandung kemih yang tersumbat juga dapat menyebabkan penyakit gagal ginjal. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Saluran tersumbat.
- Hormon gonadotropin adalah hormon yang merangsang pubertas pada pria dan wanita. Sedangkan testosteron hanya merangsang pubertas pada pria. Jadi, jawaban yang tepat adalah (D) Gonadotropin
- Alveolus adalah tempat pertukaran (difusi) antara oksigen dan karbon dioksida. Trakeolus hanyalah pengecoh soal. Pleura adalah selaput pembungkus paru-paru. Sedangkan laring dan rongga hidung adalah bagian dari saluran pernapasan atas. Jadi, jawaban yang tepat adalah (D) Alveolus.
- Bola mata mempunyai 3 lapisan dinding yaitu lapisan luar (sklera dan kornea), lapisan tengah (koroidea dan iris), dan lapisan dalam (retina). Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) 3.
- Secara garis besar, alat-alat ekskresi pada manusia terdiri dari ginjal, hati, paru-paru, dan kulit. Uretra tidak termasuk alat ekskresi, melainkan bagian dari proses pembentukan urin. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Uretra.
- Udara keluar masuk ke pembuluh trakea melalui lubang kecil yang disebut stigma atau spirakel yang terdiri dari beberapa segmen. Jawaban yang tepat adalah (A) Stigma.
- Peleburan dua gamet disebut pembuahan, fertilisasi, atau singami. Isogamet adalah penyatuan dua gamet yang secara morfologis tidak berbeda. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Singami
- Pada pernapasan dada, inspirasi terjadi jika otot antartulang rusuk berkontraksi. Sedangkan pada pernapasan perut, inspirasi terjadi jika otot diafragma berkontraksi. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Kontraksi otot antartulang rusuk.
- Antibodi adalah molekul globumin yang mampu menyerang agen penyakit. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Antibodi.
- Gagal ginjal adalah penyakit yang ditandai dengan gagalnya ginjal untuk menjalankan fungsinya yaitu menghasilkan urine. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Gagal ginjal.
- Penyakit seperti itu disebut efusi pleura dimana terdapat penumpukkan cairan yang berlebih di antara dua lapis membran/selaput yang terdapat di pleura. Hal ini dapat menyebabkan napas menjadi sesak dan dada terasa sakit. Jawaban yang tepat adalah (B) Penimbunan cairan di ruangan pleura.
- Saraf olfaktori adalah saraf penciuman, saraf optik adalah saraf pengirim impuls penglihatan dari retina ke otak, saraf okulomotor adalah saraf kontraksi iris, saraf troklear adalah saraf pemutar bola mata, dan saraf trigeminal (trigeminus) membawa impuls dari kulit ke otak. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Saraf optik.
- Energi yang digunakan dalam kegiatan respirasi bersumber dari ATP (Adenosin Tri Fosfat) yang dihasilkan di mitokondria pada sel. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) ATP.
- Janin menerima makanan melalui plasenta. Darah yang terdapat di plasenta tidak sama dengan darah ibu. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Cadangan makanan yang tersimpan dalam plasenta.
- Selubung mielin berfungsi sebagai pelindung akson. Selubung mielin terdiri dari sel schwann yang berfungsi menyediakan nutrisi untuk akson. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Selubung mielin
- Alur pendengaran: gelombang suara > gendang telinga > malleus (tulang martil) > incus (tulang landasan) > stapes (tulang sanggurdi) > koklea (rumah siput) > organ kortil > saraf kokleal > otak. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Malleus – incus – stapes – koklea.
- Pangkal lidah (lidah belakang) merupakan reseptor rasa pahit. Jadi, jawban yang tepat adalah (D) Pahit.
- Fungsi FSH pada wanita adalah menstimulai ovarium untuk memproduksi steroid, penghasil estradiol selama fase folikuler, penghasil progesteron selama fase luteal, memicu ovulasi. jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Produksi progesteron dan terjadinya ovulasi.
- Pars praprostatica terletak sebelum kelenjar prostat, pars prostatica terletak di prostat, pars membranosa terdapat kelenjar bulbouretralis, dan pars spongiosa/cavernosa melintas di corpus spongiosum penis. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Pars praprostatica.
- Monosit memiliki ciri-ciri: inti sel satu berukuran besar, bentuk bulat panjang, dapat bergerak cepat, dan bersifat fagosit. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Monosit.
- Vaksin BCG adalah vaksin yang memberikan kekebalan aktif terhadap penyakit Tuberkulosis (TBC) dan diberikan satu kali sebelum anak berumur 2 bulan. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) BCG.
- Spirakel adalah sistem pernapasan pada sekelompok hewan insekta. Spirakel terletak di bagian lateral setiap segmen tubuh. Jadi, jawaban yang tepat adalah (C) Lateral.
- Bekicot adalah nama lain dari siput darat. Siput darat bernapas dengan menggunakan paru-paru sedangkan siput air bernapas dengan menggunakan insang. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Paru-paru.
- Ginjal tidak mengeluarkan mineral. Mineral yang lolos di glomerulus akan kembali diserap di tubulus kontortus proksimal. Kulit tidak mengeluarkan karbon dioksida. Hati tidak menyaring darah. Paru-paru tidak mengeluarkan oksigen melainkan memasukkan oksigen. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Kulit berfungsi untuk perlindungan dan mengeluarkan keringat.
- Dermis adalah lapisan kulit yang terletak di antara epidermis dan jaringan ikat (subkutaneus). Fungsi dermis sangat beragam mulai dari tempat saraf reseptor, tempat akar rambut, kelenjar keringat, dan kelenjar minyak. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Dermis.
- Hipotalamus (maaf dalam soal salah ketik) adalah bagian otak yang mengatur temperatur tubuh. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Hipotalamus.
- Sinapsis adalah titik temu antara akson dan dendrit pada neuron lain. Jadi, jawaban yang tepat adalah (C) Sinapsis.
- Saluran eustachius berfungsi untuk menghubungkan telinga tengah dengan rongga faring di tenggorokan. Maka dari itu ada istilah THT (telinga hidung tenggorokan). Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Bagian telinga tengah dengan rongga faring.
- Sklera adalah jaringan ikat berwarna putih dan tidak tembus cahaya kecuali di bagian depan yang transparan. Konjungtiva adalah lapisan pelindung bola mata dari gangguan. Jadi, jawaban yang tepat adalah (E) Konjungtiva.
- Penyebab sifilis dan gonorhoe disebabkan oleh bakteri. Influenza bukan merupakan penyakit pada sistem reproduksi. Herpes disebabkan oleh virus. Kanker disebabkan oleh pertumbuhan sel yang abnormal dan ganas. Jadi, jawaban yang tepat adalah (D) Herpes.
- Sesungguhnya, spermatogenesis berlangsung selama 74 hari. Jawaban yang paling mendekati adalah (E) 72 hari. Mohon maaf atas kesalahan yang ada pada soal.
- Semua cairan limfa akan bermuara di vena limfa yang berada di bawah selangka kanan. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Vena limfa.
- Obat merupakan zat buatan. Toksin adalah racun. Antibodi, lisis, dan aglutinasi adalah proses pertahanan tubuh alami. Sedangkan vaksin termasuk pertahanan tubuh buatan. Jadi, jawaban yang tepat adalah (B) Vaksin.
- Pada beberapa jenis ikan seperti ikan gabus, gurame, dan lele, rongga insangnya mengalami perluasan yang berlipat-lipat dan tidak beraturan. Perluasan insang tersebut disebut labirin yang berfungsi sebagai tempat penyimpan udara. Jadi, jawaban yang tepat adalah (D) Gabus, lele, dan gurami.
- Tenggorokan (trakea) bercabang menjadi dua bagian. Satunya ke paru-paru kanan dan satunya lagi ke paru-paru kiri. Jawaban yang tepat adalah (A) 2.
- Alat ekskresi pada insekta (serangga) disebut tubula atau pembuluh malpighi yang berwujud tabung kecil dan panjang. Jawaban yang tepat adalah (B) Pembuluh malpighi.
- Salah satu penyakit pada hati adalah hepatitis. Jawaban yang tepat adalah (C) Hati.
- Sel Schwann memiliki beberapa fungsi antara lain mempercepat jalannya impuls, membantu menyediakan makanan untuk neurit, dan membantu regenerasi neurit. Jadi, jawaban yang tepat adalah (D) Sel schwann.
- Seluruh sistem indera pada manusia berpusat pada otak besar termasuk pusat pendengaran. Jadi, jawaban yang tepat adalah (A) Otak besar.
SOA UJIAN BIOLOGI KELAS XI SEMESTER 2
1. Asfiksi adalah salah satu gangguan pernapasan pada manusia. Hal ini disebabkan oleh …
A. Alveolus kemasukan air
B. Gangguan pengangkutan O2 ke jaringan
C. Radang pada selaput pembungkus paru-paru
D. Melebarnya trakea karena otot polosnya berkontraksi terus menerus
E. Penyempitan saluran pernapasan
2. Antigen asing disintesis oleh …
A. Molekul MHC kelas I ke sel sitotoksik
B. Molekul MHC kelas II ke sel T helper
C. Molekul MHC kelas I ke sel T helper
D. Molekul MHC kelas II ke sel yang mengandung CD4
E. Molekul MHC kelas II ke sel T sitotoksik
3. Hati merupakan salah satu alat ekskresi yang menghasilkan zat sisa …
A. Gas CO2
B. Asam urat
C. Kolesterol
D. Bilirubin
E. Feses
4. Fungsi silia pada trakea adalah …
A. Membuat lendir mengalir ke faring
B. Memperkuat dinding trakea
C. Membuat dan mengeluarkan lendir
D. Menghangatkan udara pernapasan yang masuk
E. Menangkap kotoran yang masuk
5. Sel-sel saraf dinamakan …
A. Neuron
B. Neurit
C. Akson
D. Dendrit
E. Neurosit
6. Ekskresi adalah …
A. Pengeluaran produk-produk buangan metabolisme dari tubuh
B. Keluarnya keringat ke permukaan kulit untuk mendinginkan tubuh
C. Pembuangan hasil tidak terpakai dari pencernaan tubuh
D. Keluarnya urine dari kandungan kemih
E. Keluarnya feses dari anus
7. Gangguan yang terjadi pada sistem reproduksi pria yang disebabkan oleh virus herpes adalah …
A. Uretritis
B. Prostatitis
C. Epididimitis
D. Orkitis
E. Hipogonadisme
8. Di bawah ini yang tidak termasuk sistem saraf sadar adalah …
A. Sistem saraf spinal
B. Sistem saraf lanjutan
C. Sistem saraf kranial
D. Sistem saraf simpatis
E. Otak kecil
9. Kantung udara pada waktu burung terbang berfungsi untuk …
A. Melindungi tubuh dari kedinginan
B. Mencegah pengeluaran panas tubuh
C. Meringankan tubuh
D. Alat bantu bernapas
E. Keseimbangan
10. Peristiwa lepasnya telur dari folikel de graff disebut …
A. Ovulasi
B. Kopulasi
C. Fertilisasi
D. Ejakulasi
E. Konjugasi
11. Berikut ini organ yang tidak termasuk sistem ekskresi pada manusia dan vertebrata adalah …
A. Paru-paru
B. Kulit
C. Ginjal
D. Hati
E. Jantung
12. Penyakit gagal ginjal disebabkan oleh …
A. Virus
B. Infeksi bakteri
C. Kotoran dalam ginjal
D. Kelebihan glukosa
E. Saluran tersumbat
13. Remaja yang mengalamai perkembangan seksual sekunder mempunyai ciri tumbuhnya kumis pada pria dan permukaan kulit yang halus pada wanita. Hal ini dipengaruhi oleh hormon …
A. Adrenotropin
B. Prolaktin
C. Somatotropin
D. Gonadotropin
E. Testosteron
14. Sistem pernapasan pada manusia disusun oleh beberapa organ, bagian yang paling efektif untuk terjadi difusi oksigen dan karbon dioksida adalah …
A. Rongga hidung
B. Laring
C. Pleura
D. Alveolus
E. Trakeolus
15. Bola mata mempunyai … lapisan dinding yang mengelilingi bola mata.
A, 2
B. 3
C. 4
D. 5
E. 6
16. Di bawah ini merupakan alat-alat yang melaksanakan sistem ekskresi pada manusia, kecuali …
A. Ginjal
B. Hati
C. Paru-paru
D. Kulit
E. Uretra
17. Serangga (insecta) bernapas dengan menggunakan trakea, udara keluar masuk ke pembuluh trakea melalui lubang kecil pada ekoskeleton yang disebut dengan …
A. Stigma
B. Kapiler
C. Kulit
D. Skeleton
E. Operculum
18. Peleburan dua macam sel gamet dsebut …
A. Singami
B. Isogamete
C. Anisogamet
D. Oogami
E. Spermatogenesis
19. Terjadinya proses inspirasi pada pernapasan merupakan akibat …
A. Kontraksi otot dinding perut
B. Kontraksi otot antartulang rusuk
C. Kontraksi otot antagonis
D. Relaksasi otot antartulang rusuk
E. Relaksasi otot diafragma
20. Molekul globumin yang mampu menyerang agen penyakit disebut …
A. Limfosit
B. Antibodi
C. Timus
D. Tonsil
E. Toksin
21. Jika seseorang sama sekali tidak mampu mengeluarkan urinenya karena kerusakan ginjal secara total, maka orang tersebut menderita penyakit …
A. Gagal ginjal
B. Diabetes insipidus
C. Uremia
D. Anuria
E. Nefritis
22. Yang akan terjadi jika struktur pleura mengalami kerusakan adalah …
A. Paru-paru akan rusak
B. Penimbunan cairan di ruangan pleura
C. Diafragma tidak dapat bergerak
D. Tulang rusuk tidak dapat bergerak
E. Tidak akan berpengaruh terhadap paru-paru.
23. Saraf otak yang berasal dari retina mata disebut …
A. Saraf olfaktori
B. Saraf optik
C. Saraf okulomotor
D. Saraf troklear
E. Saraf trigeminal
24. Energi yang digunakan dalam kegiatan respirasi bersumber dari …
A. ADH
B. ATP
C. TCA
D. Paru-paru
E. Darah merah
25. Janin dalam rahim ibu memperoleh makanan dari …
A. Darah ibu secara langsung
B. Darah ibu melalui proses difusi langsung
C. Darah ibu melalui perantara plasenta
D. Cadangan makanan yang terdapat dalam telur
E. Cadangan makanan yang tersimpan dalam plasenta
26. Melindungi akson dan memberi nutrisi merupakan fungsi dari …
A. Sel Schwann
B. Selubung mielin
C. Dendrit
D. Neurit
E. Sel penyokong
27. Proses mendengar dimulai dengan adanya gelombang bunyi yang masuk melalui lubang telinga dan menggetarkan membran timpani, selanjutnya getaran akan dilanjutkan ke nervus auditorius melalui …
A. Incus – malleus – koklea – stapes
B. Malleus – incus – stapes – koklea
C. Stapes – malleus – incus – koklea
D. Koklea – incus – malleus – stapes
E. Malleus – stapes – incus – koklea
28. Lidah bagian pangkal bertugas mengecap rasa …
A. Manis
B. Asam
C. Asin
D. Pahit
E. Pedas
29. Fungsi FSH pada wanita adalah untuk merangsang …
A. Produksi progesteron dan estrogen
B. Produksi progesteron dan terjadinya ovulasi
C. Produksi estrogen dan terjadinya ovulasi
D. Perkembangan folikel telur dan produksi progesteron
E. Perkembangan folikel telur dan produksi estrogen
30. Uretra yang terletak sebelum kelenjar prostat disebut …
A. Pars praprostatica
B. Pars prostatica
C. Pars membranosa
D. Pars spongiosa
E. Pars cavernosa
31. Jenis sel darah putih yang bersifat fagosit dan dapat bergerak cepat adalah …
A. Neutrofil
B. Basofil
C. Eosinofil
D. Limfosit
E. Monosit
32. Imunisasi yang bertujuan untuk memberikan kekebalan aktif terhadap penyakit TBC adalah …
A. BCG
B. DPT
C. DT
D. TT
E. MMR
33. Spirakel terletak pada sisi tubuh bagian …
A. Ventral
B. Dorsal
C. Lateral
D. Anterior
E. Posterior
34. Hewan bekicot bernapas dengan …
A. Paru-paru
B. Trakea
C. Insang kulit
D. Antena
E. Insang dermal
35. Manakah pernyataan di bawah ini yang tepat …
A. Ginjal berfungsi untuk menyaring darah dan mengeluarkan mineral-mineral bersama urine
B. Kulit berfungsi untuk mengatur suhu tubuh dengan mengeluarkan keringat dan karbon dioksida
C. Hati berfungsi untuk menyaring darah dengan menghasilkan empedu
D. Paru-paru sebagai alat pengeluaran yang berfungsi untuk mengeluarkan oksigen dan uap air
E. Kulit berfungsi untuk perlindungan dan mengeluarkan keringat
36. Bagian kulit yang merupakan bagian yang terdapat akar rambut, kelenjar minyak, pembuluh darah, serabut saraf, serta otot penegak rambut adalah …
A. Epidermis
B. Dermis
C. Stratum lusidum
D. Stratum granulosum
E. Stratum korneum
37. Bagian otak yang mengatur suhu (temperatur) tubuh adalah …
A. Talamus
B. Hipotamus
C. Cerebellum
D. Medula oblongata
E. Pons
38. Titik temu antara terminal akson salah satu neuron dengan neuron lain dinamakan …
A. Postsinapsis
B. Prasinapsis
C. Sinapsis
D. Vesikula sinapsis
E. Neurotransmitter
39. Saluran eustachius dalam telinga berfungsi untuk menghubungkan antara …
A. Bagian telinga tengah dengan rongga faring
B. Jendela lonjong dengan jendela bulat
C. Tulang-tulang pendengaran dengan selaput pendengaran
D. Organ korti dengan perilimfa
E. Membran timpani dengan koklea
40. Pada sklera yang berfungsi melindungi bola mata dari gangguan adalah …
A. Koroid
B. Pupil
C. Iris
D. Diafragma
E. Konjungtiva
41. Penyakit pada sistem reproduksi yang disebabkan oleh virus adalah …
A. Sifilis
B. Gonorhoe
C. Influenza
D. Herpes
E. Kanker
42. Proses spermatogonosis berlangsung dalam testis kurang lebih selama …
A. 30 hari
B. 40 hari
C. 55 hari
D. 60 hari
E. 72 hari
43. Semua cairan limfa akan terkumpul pada pembuluh limfa dan bersatu menjadi …
A. Vena limfa
B. Arteri limfa
C. Pembuluh limfa
D. Timus
E. Limpa
44. Suatu obat yang diberikan untuk membantu mencegah suatu penyakit disebut …
A. Toksin
B. Vaksin
C. Antibodi
D. Lisis
E. Aglutinasi
45. Labirin merupakan ruang insang yang mempunyai perluasan ke atas yang berupa lipatan-lipatan tidak teratur yang berfungsi untuk menyimpan udara. Jenis ikan yang memiliki labirin adalah sebagai berikut …
A. Lele, gurami, dan tongkol
B. Gabus, nila, dan betok
C. Mujair, nila, dan tombro
D. Gabus, lele, dan gurami
E. Glodok, sidat, dan lele
46. Tenggorokan (trakea) bercabang menjadi … bagian.
A. 2
B. 3
C. 4
D. 5
47. Alat ekskresi pada insekta disebut …
A. Sel api
B. Pembuluh malpighi
C. Ginjal
D. Nefridiofor
E. Trakea
48. Hepatitis adalah penyakit yang disebabkan oleh virus yang menyerang …
A. Ginjal
B. Kulit
C. Hati
D. Paru-paru
E. Jantung
49. Pemberian nutrisi pada sel saraf terjadi melalui …
A. Dendrit
B. Neurit
C. Sinapsis
D. Sel schwann
E. Nodus ranvier
50. Bagian otak yang merupakan pusat pendengaran adalah …
A. Otak besar
B. Otak kecil
C. Otak tengah
D. Jembatan varol
E. Sumsum sambung
Tambahan Soal dan Jawaban Soal Biologi Kelas XI
1.Komponen-komponen yang terdapat pada sel ….
a. Senyawa an organic dan senyawa organik d. DNA, RNA, Air dan gas
b. Senyawa an organic, air dan gas e. Air, gas, lemak dan karbohidrat
c. Senyawa organik, DNA dan RNA
2.Sel berfungsi sebagai ….
a. Pengendali genetik
b. Sintesis protein
c. Pembuatan DNA dan RNA
d. Respirasi, Eksekresi, transportasi, sintesis, reproduksi sekresi dan respon
e. Proses glukolisis
3.Sel tumbuhan dan sel hewan dapat dibedakan berdasarkan organel yang dimilikinya, organel yang terdapat pada sel tumbuhan tetapi tidak terdapat pada sel hewan adalah…
a. Plastida b. Roboson c. Inti sel d. Retikulum endoplasma d. Mitokondria
4.Retikulum endoplasma pada sel berperan dalam hal ….
a. Eksekresi, sintesis lemak dan sintesis anti bodi
b. Sintesis protein, sintesis lemak dan transpor
c. Antibodi,sekresi dan fagositosis
d. Sintesis protein, respirasi dan transpor
e. Respirasi, eksekresi dan transpor
5.Berikut ini adalah bagian – bagian dari sel adalah …
1. Mitokondria 3. Lisosom 5. Dinding sel
2. Sentrol 4. Kloroplas 6. Membrane sel
Bagian-bagian sel yang terdapat pada sel hewan adalah ….
a. 1, 2 dan 5 b. 1, 3 dan 4 c. 2, 3 dan 4 d. 2, 3 dan 6 e. 3, 5 dan 6
6.Proses pencernaan dengan mengeluarkan enzim keluar sel dinamakan …
a. Osmosis b. Pinositosis c. Eksositosis d. Endositosis e. Transfor aktif
7.Faktor yang mempengaruhi perubahan koloid dari fase sel ke gel didalam protoplasma adalah …
a. Kebasaan b. Asaman c. Garam d. air e. Udara
8.Pengangkutan secara aktif adalah …
a. Pengangkutan yang memerlukan energi dan merupakan gerakan satu arah
b. Pengangkutan yang tidak memerlukan energi dengan gerakan bolak balik
c. Pengakutan air masuk kedalam sel dan merupakan gerakan dua arah
d. Gerakan molekul dari konsentrasi tinggi kekonsentrasi yang lebih rendah
e. Gerakan air dari konsentrasi yang rendah kekonsentrassi yang lebih tinggi
9.Perbedaan yang paling mencolok antara sel tumbuhan dengan sel hewan adalah …
a. Sel tumbuhan mempunyai dinding sel yang tebal, terdiri dari selulosa sedangkan sel hewan tidak
b. Sel tumbuhan mempunyai kromosom sedangkan sedangkan sel hewan tidak
c. Sel tumbuhan mempunyai RNA sedangkan sel sel hewan tidak
d. Sel tumbuhan mempunyai sentroson sedangkan sel hewan tidak
e. Sel hewan mempunyai DNA sedangkan sel tumbuhan tidak
10.Kromosom yang membawa sifat menurun dari organel organism terdapat dalam….
a. Sitoplasma b. Mitokondria c. Nukleus d. Nukleulus e. Plastida
11.Bagian sel yang bersifat selektif permaebel yaitu …
a. Retikulum endoplasma c. Selaput plasma e. Protoplasma
b. Badan golgi d. dinding sel
12.DNA dalam sel terdapat di dalam ….
a. Nukleus dan sitoplassma c. Nukleus dan ribosom e. Ribosom
b. Sitoplasma d. Nukleus
13.Mitokondria merupakan salah satu organel sel yang berfungsi sebagai tempat ….
a. Menyimpan cadangan makanan d. Oksidasi zat makanan
b. Menghasilkan enzim e. Membentuk senyawa-senyawa organik
c. Sintesis protein
14.Organel sel yang berfungsi sebagai tempat menghassilkan energy bagi sel adalah …
a. Ribosom c. Retikulum endoplasma e. Aparatus golgi
b. Kromosom d. Mitokondria
15.Organel sel yang mengandung enzim- enzim pencernaan adalah …
a. Mitokondria b. Badan golgi c. Lisosom d. Ribosom e. Retikulum endoplassma
a. Senyawa an organic dan senyawa organik d. DNA, RNA, Air dan gas
b. Senyawa an organic, air dan gas e. Air, gas, lemak dan karbohidrat
c. Senyawa organik, DNA dan RNA
2.Sel berfungsi sebagai ….
a. Pengendali genetik
b. Sintesis protein
c. Pembuatan DNA dan RNA
d. Respirasi, Eksekresi, transportasi, sintesis, reproduksi sekresi dan respon
e. Proses glukolisis
3.Sel tumbuhan dan sel hewan dapat dibedakan berdasarkan organel yang dimilikinya, organel yang terdapat pada sel tumbuhan tetapi tidak terdapat pada sel hewan adalah…
a. Plastida b. Roboson c. Inti sel d. Retikulum endoplasma d. Mitokondria
4.Retikulum endoplasma pada sel berperan dalam hal ….
a. Eksekresi, sintesis lemak dan sintesis anti bodi
b. Sintesis protein, sintesis lemak dan transpor
c. Antibodi,sekresi dan fagositosis
d. Sintesis protein, respirasi dan transpor
e. Respirasi, eksekresi dan transpor
5.Berikut ini adalah bagian – bagian dari sel adalah …
1. Mitokondria 3. Lisosom 5. Dinding sel
2. Sentrol 4. Kloroplas 6. Membrane sel
Bagian-bagian sel yang terdapat pada sel hewan adalah ….
a. 1, 2 dan 5 b. 1, 3 dan 4 c. 2, 3 dan 4 d. 2, 3 dan 6 e. 3, 5 dan 6
6.Proses pencernaan dengan mengeluarkan enzim keluar sel dinamakan …
a. Osmosis b. Pinositosis c. Eksositosis d. Endositosis e. Transfor aktif
7.Faktor yang mempengaruhi perubahan koloid dari fase sel ke gel didalam protoplasma adalah …
a. Kebasaan b. Asaman c. Garam d. air e. Udara
8.Pengangkutan secara aktif adalah …
a. Pengangkutan yang memerlukan energi dan merupakan gerakan satu arah
b. Pengangkutan yang tidak memerlukan energi dengan gerakan bolak balik
c. Pengakutan air masuk kedalam sel dan merupakan gerakan dua arah
d. Gerakan molekul dari konsentrasi tinggi kekonsentrasi yang lebih rendah
e. Gerakan air dari konsentrasi yang rendah kekonsentrassi yang lebih tinggi
9.Perbedaan yang paling mencolok antara sel tumbuhan dengan sel hewan adalah …
a. Sel tumbuhan mempunyai dinding sel yang tebal, terdiri dari selulosa sedangkan sel hewan tidak
b. Sel tumbuhan mempunyai kromosom sedangkan sedangkan sel hewan tidak
c. Sel tumbuhan mempunyai RNA sedangkan sel sel hewan tidak
d. Sel tumbuhan mempunyai sentroson sedangkan sel hewan tidak
e. Sel hewan mempunyai DNA sedangkan sel tumbuhan tidak
10.Kromosom yang membawa sifat menurun dari organel organism terdapat dalam….
a. Sitoplasma b. Mitokondria c. Nukleus d. Nukleulus e. Plastida
11.Bagian sel yang bersifat selektif permaebel yaitu …
a. Retikulum endoplasma c. Selaput plasma e. Protoplasma
b. Badan golgi d. dinding sel
12.DNA dalam sel terdapat di dalam ….
a. Nukleus dan sitoplassma c. Nukleus dan ribosom e. Ribosom
b. Sitoplasma d. Nukleus
13.Mitokondria merupakan salah satu organel sel yang berfungsi sebagai tempat ….
a. Menyimpan cadangan makanan d. Oksidasi zat makanan
b. Menghasilkan enzim e. Membentuk senyawa-senyawa organik
c. Sintesis protein
14.Organel sel yang berfungsi sebagai tempat menghassilkan energy bagi sel adalah …
a. Ribosom c. Retikulum endoplasma e. Aparatus golgi
b. Kromosom d. Mitokondria
15.Organel sel yang mengandung enzim- enzim pencernaan adalah …
a. Mitokondria b. Badan golgi c. Lisosom d. Ribosom e. Retikulum endoplassma
Jawaban Tambahan Soal :
1 A
2 D
3 A
4 B
5 D
6 E
7 A
8 A
9 A
10 B
11 C
12 C
13 D
14 D
15 E
Sekian tentang Materi Soal dan Pembahasan Biologi Kelas XI Semester 2 yang dapat kami sampaikan, semoga dapat bermanfaat. Terimakasih...